Skip to content

5 Tips Mengatasi Anak Pemalu di Usia 4 – 5 Tahun

FAST GYM – Memiliki anak usia empat atau lima tahun, orangtua kerap kebingungan mencari teman bermain. Muncul pertanyaan sebaiknya diajak bermain keluar rumah. Atau cukup bermain di dalam rumah saja ya? Ada 5 tips mengatasi anak pemalu di usia 4-5 tahun lho…

Tampil menjadi anak yang percaya diri dan mudah bergaul ternyata penting loh bunda, mengutip dari halaman Republika Online, Psikolog anak dan keluarga, Anna Surti Ariani, menyarankan agar anak usia empat tahun tidak dikeram saja di rumah. Melainkan diajak bergaul keluar rumah.

Dengan siapa anak bermain? Dengan semua orang dari berbagai usia.Apa yang membuat anak pemalu? Rasa malu memang biasa terjadi.

Menurut sebuah penelitian, sebesar 20-48% orang memiliki kepribadian pemalu, mungkin termasuk anak Anda. Sebuah kejadian mungkin pernah memicu anak Anda menjadi pemalu. Sehingga, anak Anda mungkin perlu bantuan untuk menghilangkan rasa malunya tersebut.

Baca Juga: 5 Trik Jitu Lepaskan Anak dari Kecanduan Gadget

Untuk itu, Anda perlu mengajari anak pemalu agar lebih berani di depan umum. Beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk membantu anak agar tidak menjadi pemalu lagi adalah:

Bangun Rasa Percaya Dirinya

Sebaiknya jangan katakan ke anak bahwa dirinya pemalu, ini hanya akan membuat anak merasa makin kurang percaya diri dan makin berbeda dengan anak lainnya. Sehingga akan membuat anak menjadi lebih pemalu.

Anda hanya perlu mengawasi anak saat ia bermain, beri waktu padanya lebih banyak untuk mempelajari sekitarnya. Setelah ia sudah merasa nyaman, ia pun akan senang bermain dan tidak menjadi pemalu lagi. Tempatkan anak pada situasi sosial

Beri anak kesempatan untuk selalu berinteraksi dengan orang lain, bahkan dengan orang yang tidak dikenalnya. Hal ini dapat membantu menghilangkan rasa malu anak secara perlahan. Misal, ajarkan anak untuk memesan sendiri dan membayar sendiri makanannya saat sedang di restoran.

Selain itu, ajak anak untuk bermain di luar di taman umum bersama anak lainnya. Semakin sering anak mengunjungi lokasi baru dan melihat orang baru, semakin bisa anak untuk lebih percaya diri dan tidak pemalu lagi.

Baca Juga: 5 Gerakan Olahraga yang Dapat Bangkitkan Mood Anak

Menunjukkan empati

Jika Anda melihat anak takut atau malu saat bertemu orang, katakan padanya bahwa ia tidak perlu takut. Juga, mungkin Anda perlu menceritakan ke anak bahwa Anda juga pernah merasa malu dan bagaimana Anda mengatasi rasa malu Anda sendiri.

Dengan menunjukkan empati, Anda membantu anak merasa dimengerti dan diterima, membantunya untuk mengerti apa yang ia rasakan, dan harus bagaimana ia atasi.

Bantu anak berinteraksi dengan orang lain

Beberapa anak mungkin tidak tahu harus bagaimana saat bertemu dengan orang. Anda mungkin perlu menunjukkan bagaimana cara menyapa orang, berbicara, dan bersikap ramah dengan orang lain.
Dengan begitu, anak bisa meniru perilaku Anda. Ajak temannya untuk berbicara dengan Anda, sehingga anak merasa suasana di sekitarnya nyaman.

Sertakan anak pada kegiatan yang menjadi hobinya

Banyak aktivitas yang dapat dilakukan untuk anak usia 4 dan 5 tahun, seperti les renang, senam artistik, seni tari dan lainnya.

Kegiatan ini akan melibatkan anak untuk berinteraksi lebih banyak dengan teman-teman dan guru les mereka. Beri kepercayaan pada anak bahwa ia bisa melakukan apapun yang ia inginkan.

Baca Juga: Jangan Sembarangan Beri Multivitamin pada Anak!

Membentuk anak tampil percaya diri dan bergaul dapat membantu mengembangkan dirinya lho moms. Selamat mencoba!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *